Inilah Ciri Ciri Tumor Ganas Dan Jinak Pada Payudara

 Inilah Ciri Ciri Tumor Ganas Dan Jinak Pada Payudara



Inilah Ciri Ciri Tumor Ganas Dan Jinak Pada Payudara - Tumor sendiri merupakan massa jaringan abnormal, ada dua jenis tumor payudara yakni tumor yang tidak mengarah ke kanker atau jinak dan tumor ganas yang bisa menjadi kanker. Gejala-nya yang hampir serupa membuat kadang orang salah mengira, antara tumor jinak dan ganas. Lantas ada sih gejala dan perbedaannya? Simak informasi dibawah ini hingga tuntas.

Inilah Ciri Ciri Tumor Ganas Dan Jinak Pada Payudara

Inilah beberapa gejala serta perbedaan tumor jinak dan ganas payudara, diantaranya :
  • Benjolan - baik tumor ganas atau jinak ditandai dengan munculnya benjolan di payudara, bedanya benjolan tumor jinak payudara saat ditekan akan mempunyai batas yang jelas. Sedangkan tumor ganas payudara tidak mempunyai batas tepi yang jelas, permukaannya pun biasanya tidak merata.
  • Rasa nyeri - ciri berikutnya adalah rasa nyeri yang muncul, dimana biasanya tumor ganas akan terasa sakit saat benjolan-nya diraba. Berbeda dengan tumor jinak yang saat benjolan-nya diraba tidak terasa sakit.
  • Adanya perubahan jaringan serta struktur kulit di sekitar tumor - saat tumor payudara yang kamu derita bersifat ganas, perubahan jaringan serta struktur kulit akan lebih mudah dikenali. Biasanya, puting payudara juga tertarik ke dalam karena terbentuknya jaringan parut pada bagian dalam payudara.
  • Letak dan pergerakan - tumor yang bersifat jinak bisa bergerak bebas ke kanan dan kiri karena tidak melekat pada jaringan maupun tulang lain di sekitar. Sementara tumor ganas cenderung melekat dan tidak bisa bergerak bebas.
Penyebab tumor payudara ini beragam, mulai dari genetik atau keturunan, adanya gangguan pada hormon, konsumsi pil KB secara berlebihan, terlalu sering begadang, pola makan yang tidak baik, mengalami obesitas atau kelebihan berat badan, hingga menstruasi.

Adanya perubahan bentuk dan kepadatan payudara pada masa tertentu normal untuk terjadi. Tetapi, mewaspadai segala bentuk perubahan yang ada penting karena ini bisa menjadi pertanda dari penyakit tertentu seperti tumor atau kanker payudara.

Segera periksakan diri jika Anda mengalami hal-hal berikut ini :
  • Puting mengeluarkan darah.
  • Adanya ruam di sekitar puting.
  • Muncul benjolan keras pada payudara atau ketiak.
  • Keluar cairan dari puting payudara, namun bukan ASI.
  • Terjadi perubahan bentuk pada puting, seperti masuk ke dalam.
  • Payudara terasa sakit atau tidak nyaman yang terjadi berkelanjutan.
  • Adanya rasa sakit atau tidak nyaman yang berkelanjutan pada payudara.
  • Adanya perubahan pada permukaan kulit payudara, contoh kulit menjadi berkerut atau terdapat cekungan.
Posted By : Zahid Herbal

Sumber : halodoc.com dan health.detik.com 

Inilah Ciri Ciri Tumor Ganas Dan Jinak Pada Payudara

Komentar