Inilah Makanan Baik Bagi Penderita Flu Singapura

 Inilah Makanan Baik Bagi Penderita Flu Singapura




Inilah Makanan Baik Bagi Penderita Flu Singapura - Seorang anak yang terserang flu singapura, biasanya akan males makan. Hal ini terjadi karena salah satu ciri-ciri flu singapura adalah adanya luka pada mulutnya yang menyerupai sariawan. Bahkan kadang-kadang bisa juga terjadi radang tenggorokan yang membuat anak kesayangan anda merasakan rasa sakit saat menelan. 

Jika hal ini dibiarkan, flu singapura anak rentan memburuk akibat anak mengalami dehidrasi dan kekurangan kalori. Oleh karena itu, bagaimana pun caranya, para orang tua harus mengupayakan agar anak tetap mendapatkan asupan nutrisi terutama cairan yang cukup selama masa pengobatan penyakit flu singapura ini.

Inilah Makanan Baik Bagi Penderita Flu Singapura

Makanan-makanan yang digunakan untuk membantu efektivitas pengobatan flu singapura anak harus mempunyai sifat lembut, tidak mengiritasi, mengandung nutrisi atau cairan yang cukup, namun tetap mengundang selera makan anak. Berikut beberapa di antaranya :
  • Bubur
Anak sakit identik dengan makan bubur. Agar anak tidak bosan, anda bisa memodifikasi jenis-jenis bubur yang diberikan untuk anak anda. Selain bubur nasi, anda bisa memberinya bubur kacang hijau. Selain mengandung nutrisi yang baik, bubur kacang hijau juga disajikan dengan kuah, sehingga baik untuk menjaga kecukupan cairan. Namun sebaiknya hindari bubur-bubur yang mengandung santan terlalu banyak atau berasa pedas supaya tidak memperparah radang tenggorokannya.
  • Air kelapa muda
Khasiat air kelapa muda sangat banyak. Air kelapa muda mengandung berbagai macam nutrisi yang diperlukan oleh tubuh seperti vitamin dan berbagai mineral. Air kelapa muda bisa digunakan untuk mencegah dehidrasi, sebagai antioksidan, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Dengan multi manfaat seperti ini, memberikan air kelapa muda kepada anak penderita flu singapura tentu akan sangat baik. Disamping berkhasiat, air kelapa muda juga mempunyai rasa yang enak, sehingga anak anda akan sangat menyukainya.
  • Kentang
Kentang dikenal sebagai salah satu makanan yang mengandung karbohidrat yang tinggi. Jadi makanan ini bisa anda gunakan untuk menyelingi pemberian bubur. Namun sebaiknya tidak digoreng, karena makanan berminyak akan memperparah radang tenggorokan anak anda. Penyajian kentang yang baik, adalah dengan direbus, dikukus atau dijadikan soup.

Selain karbohidrat, kentang juga mengandung protein, lemak, dan berbagai mineral yang dibutuhkan oleh tubuh. Dengan mengkonsumsi kentang, selain menjaga asupan nutrisi juga akan membantu mempercepat proses pengobatan flu singapura.
  • Susu
Sakit atau tidak sakit, meminum susu pasti menyehatkan. Susu mengandung berbagai vitamin, mineral, dan zat-zat lain yang berguna bagi kesehatan tubuh. Keunggulan susu jika diberikan kepada anak penderita flu singapura adalah selain memberikan banyak nutrisi, susu juga berupa cairan sehingga mencegah anak mengalami dehidrasi.
  • Es cream
Seorang anak pasti tidak akan menolak jika diberikan es cream. Selain memiliki rasa yang enak sehingga disukai anak, ternyata es cream juga memiliki banyak manfaat. Es cream mengandung protein, vitamin, dan kalsium. Suhu dingin es cream dan teksturnya yang lembut sangat baik untuk memberikan rasa nyaman di mulut dan tenggorokan anak anda.
  • Yogurt
Sama seperti es cream, yogurt adalah makanan berbasis susu yang mengandung protein, vitamin, dan kalsium. Yogurt sangat baik membantu efektivitas pengobatan flu singapura karena selain memiliki manfaat kesehatan, makanan ini juga memiliki penampilan menarik dan rasa yang enak sehingga para orang tua tidak akan kesulitan menawarkan makanan ini kepada anaknya yang sakit.

Posted By : Zahid Herbal

Sumber : www.honestdocs.id

Inilah Makanan Baik Bagi Penderita Flu Singapura

Komentar